Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah sepakat segera menindaklanjuti MoU yang telah ditandatangani pada Jumat, 19 Juli 2019 di UGM. Tindak tanjut MoU tersebut dilakukan dengan survei di 3 (tiga) sektor strategis di Lampung Tengah, yaitu perikanan, peternakan itik, dan Corporate Social Responsibility (CSR).
Selasa, 01 Oktober 2019 tim UGM sejumlah 13 personel dari berbagai bidang keahlian diterima oleh Bupati Lampung Tengah. Dalam sambutannya Bupati Lampung Tengah berharap kerja sama ini menjadi pondasi dalam membangun Kabupaten Lampung Tengah. “Saya hendak meletakkan pondasi kepemimpinan dengan pembangunan yang terarah. Saya ingin pembangunan Lamteng berpola. Saling berkaitan. Makanya, kita minta UGM menyusun grand design pembangunan Lamteng secara menyeluruh. Ini agar arah pembangunan jelas dan berkaitan”, ungkapnya.