Yogyakarta, 31 Juli 2024 – Di penghujung bulan Juli 2024, Universitas Gadjah Mada (UGM) menandatangani Nota Kesepahaman dengan dua institusi, salah satunya adalah dengan PT Pupuk Iskandar Muda (PIM). Penandatanganan ini dipimpin langsung oleh Direktur Utama PT PIM, Budi Santoso Syarif, yang didampingi oleh Senior Vice President (SVP) Sumber Daya Manusia (SDM), Andik Cahyono Budianto, dan Koordinator Learning & Development, Teuku Alfianda Qadri. Rombongan diterima dengan hangat oleh Rektor UGM, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG(K)., Ph.D., didampingi oleh Dekan Fakultas Biologi (Prof. Dr. Budi S. Daryono, M.Agr.Sc.), Dekan Fakultas Teknik (Prof. Ir. Selo, S.T., M.T., M.Sc., Ph.D., IPU, ASEAN Eng.), Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FEB (Bayu Sutikno, S.E., M.SM., Ph.D.), serta beberapa perwakilan direktorat dan fakultas. Penandatanganan ini mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
SDG 7: Energi Bersih dan Terjangkau
Yogyakarta, 26 Juli 2024 – Pada Jumat siang, Universitas Gadjah Mada (UGM) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Paiton Energy, pemasok listrik swasta pertama dan terbesar untuk Perusahaan Listrik Negara (PLN). Acara tersebut dihadiri oleh pimpinan dari kedua belah pihak, termasuk Presiden Direktur PT Paiton Energy beserta tiga pejabatnya, serta Rektor UGM yang didampingi oleh beberapa Dekan, Wakil Dekan, Direktur, dan Kepala Pusat Studi. (SDG 17)
Dalam sambutannya, Presiden Direktur PT Paiton Energy, Fazil Erwin Alfitri, menyatakan bahwa kolaborasi yang telah dilakukan selama ini di tingkat fakultas perlu ditingkatkan dan diberi payung hukum di tingkat universitas. Seiring dengan transformasi perusahaan menuju transisi energi hidrogen, peningkatan kapasitas hingga dua kali lipat, serta penerapan energi hijau menuju net zero emission, PT Paiton Energy membutuhkan kerja sama dengan UGM yang memiliki sumber daya tenaga ahli dan kemampuan riset dosen serta mahasiswa. Selain itu, perusahaan juga berencana untuk mengirimkan stafnya guna meningkatkan pendidikan mereka di UGM. (SDG 4, SDG 7, SDG 9)
Program Kampus Hijau di Universitas Gadjah Mada (UGM) merupakan bagian dari pengembangan pendidikan untuk memperkuat implementasi Pendidikan Pembangunan Berkelanjutan (EfSD, Education for Sustainable Development). UGM berupaya mencapai tujuan tersebut melalui Strategi Utama Pengembangan di bidang sarana dan prasarana yang tertuang dalam dokumen Rencana Strategis UGM tahun 2022-2027, yaitu pengembangan ekosistem pendukung dan atmosfer kampus yang ramah lingkungan (SDG 4 Pendidikan Berkualitas).
Pengembangan ekosistem pendukung mencakup infrastruktur yang memenuhi kebutuhan Tridharma secara tepat guna, cerdas, sehat, nyaman, aman, ramah lingkungan, estetik, dan berkelanjutan. Tujuan ini adalah untuk menunjang aktivitas sivitas akademika secara kondusif dan produktif, sejalan dengan SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi) dan SDG 9 (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur).